Madina | jurnalppst.Net
Sebagai wujud syukur atas karunia Allah SWT dalam menjalankan tugas Kepolisian Resort Madina Sektor Siabu, Kapolsek Siabu Kompol Saszorro Effendy S.H, beserta jajarannya mengadakan kegiatan berbagi rezeki kepada 10 orang anak yatim Desa Pintu Padang Jae, Kec.Siabu, Kab.Madina, Jum'at(8/11).
Kegiatan Jum'at Barokah merupakan kegiatan rutin Polres Madina beserta jajarannya yang ada di Wilayah Hukum Polres Madina.yang dilaksanakan setiap Jum'at pagi.
Ikut hadir dalam acara itu, Kades Pintu Padang Jae Monang Pulungan beserta perangkatnya.
Kapolsek Siabu Saszorro Effendy dalam sambutannya mengatakan hari ini, Polsek Siabu mengadakan kegiatan Jum'at Barokah di Desa Pintu Padang Jae, sekaligus bersilaturahmi dengan Perangkat Desa dan masyarakat Desa Pintu Padang Jae
Masih kata Kapolsek, dengan adanya kegiatan seperti ini, akan tercipta hubungan yang harmonis antara masyarakat Desa Pintu Padang Jae dengan Polsek Siabu, sehingga keamanan dan ketertiban di Desa ini dapat lebih mudah dicapai dengan baik berkat kerjasama yang baik kita jalin selama ini.
" Dalam kesempatan ini juga, saya selaku Kapolsek Siabu bersama jajaran ingin menyisihkan rezeki kepada anak yatim Desa Pintu Padang Jae ini, mohon jangan dilihat dari nominalnya tetapi kami semua ikhlas memberikannya kepada anak yatim yang hadir dalam acara ini," ungkap Kapolsek yang baru menerima pangkat Kehormatan menjadi Kompol pada hari Jum'at yang lalu di Polres Madina.
"Mari kita anak yatim kita ini dengan baik, jangan ditelantarkan mereka ,kasihanilah mereka dengan baik agar kita tetap berkah dan senantiasa mendapat limpahan Rahmat dari Allah SWT," lanjutnya lagi sambil menjelaskan bahwa rezeki yang kita terima,masih ada hak anak yatim yang harus kita sisihkan kepada mereka.
Sementara itu, Kepala Desa Pintu Padang Jae Monang Pulungan mengatakan terima kasih kepada bapak Kapolsek Siabu beserta jajarannya yang mengadakan kegiatan Jum'at Barokah di Desa ini, dengan menyantuni anak yatim yang berjumlah 10 orang.
" Masyarakat Desa Pintu Padang Jae sangat senang sekali atas kedatangan bapak Kapolsek datang ke Desa ini, semoga Desa Pintu Padang Jae senantiasa tetap aman dan kondusif, jauh dari gangguan Kamtibmas sehingga masyarakat Pintu Padang Jae senantiasa aman dan nyaman tinggal di Desa ini," katanya.
" Atas nama pengasuh anak yatim, saya mengucapkan terima kasih sekali lagi kepada bapak Kapolsek Siabu bersama jajaran yang telah mengadakan kegiatan Jum'at"at Barokah di Desa ini," katanya.
Ikut mendampingi Kapolsek Siabu dalam Jum'at"at Barokah adalah Kanit Binmas Polsek Siabu, Aiptu Naamuddin Siregar, Kanit Intel Polsek Siabu, Aipda M.T.Rambe S.H dan Aiptu M.Nur Harahap.(Zakaria)