Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Kades Gunung Manaon Bersama Bhabinkamtibmas Pantau Langsung Tanggul Air yang Nyaris Jebol.

Rabu, 18 September 2024, 06.12 WIB Last Updated 2024-09-17T23:13:29Z





Madina  | jurnalpost.Net 

Tidak berselang lama, setelah acara pembagian BLT kepada warga yang ada di gedung GUPPI Desa Gunung Manaon, Kades Gunung Manaon, Ahmad Said Pulungan mendapat laporan dari warga bahwa tanggul air  yang bersama di Sungai Aek Kurang nyaris jebol akibat luapan sungai yang sangat besar sekali, Selasa petang(17/9).

Tidak pikir panjang, Kades Gunung Manaon, didampingi Kaur Perencanaan, Ali Muda Hamonangan bersama Bhabinkamtibmas, Brigpol Khairul Budiansyah Lubis langsung mendatangi lokasi tersebut.





Benar saja, nampak ada beberapa warga yang sudah berusaha meletakkan bambu di daerah tanggul yang nyaris jebol.

Seketika itu, Kades Gunung Manaon, Ahmad Said Pulungan, langsung menghubungi Kepala BPBD Madina agar memperbaiki tanggul air yang jebol.




" Menurut perkiraan kita, apabila tanggul air ini jebol, 10 Ha sawah yang sudah ditanami padi yang hampir menguning akan terdampak gagal panen.

Kades berharap kepada Pemda Madina agar segera membuat beronjong ditempat tanggul yang hampir jebol dengan panjang kurang lebih 10 meter.

Mendapat telepon dari Kades, Kepala BPBD Madina, Mukhsin Nasution menyarankan Kades agar segera menghubungi Kadis PUPR Madina.




Dalam kesempatan itu, Kades Gunung Manaon Ahmad Said Pulungan sudah melaporkan melalui selulernya kepada Camat Panyabungan tentang tanggul yang hampir jebol.

Bhabinkamtibmas, Brigpol Khairul Budiansyah melihat tanggul yang nyaris jebol, tanpa basa basi langsung ikut bagian meletakkan bambu yang sudah dipotong diletakkan ditempat tanggul yang nyaris jebol itu.





" Saya berharap kepada Pemerintah Kabupaten. Mandailing Natal agar segera membuat beronjong untuk tanggul yang nyaris jebol itu, kasian warga nantinya, apabila tanggul ini jebol, petani didaerah ini akan mengalami gagal panen," ungkapnya.( Zakaria)
Komentar

Tampilkan

  • Kades Gunung Manaon Bersama Bhabinkamtibmas Pantau Langsung Tanggul Air yang Nyaris Jebol.
  • 0

Terkini