Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Antisipasi 3C, Polres Madina Gelar Patroli Blue Light.

Rabu, 03 April 2024, 18.47 WIB Last Updated 2024-04-03T11:48:19Z





Madina | jurnalpost.Net

Kepolisian Resort Mandailing Natal dibawah Kepemimpinan AKBP.Arie Sofandi Paloh SH.,SIK, terus meningkatkan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif di pada bulan Ramadhan 1445 H.

Minggu( 31/3) yang lalu, Polres Madina mengadakan patroli diseputaran Kota Panyabungan dengan melibatkan personil dari berbagai satuan dari Polres Madina, mulai dari Satlantas Polres Madina, Sat Shabara, Satreskrim, Sat Intel dan Sat Narkoba  Polres Madina.

Petugas mengadakan Patroli ditempat keramaian,  daerah rawan 3 C( Curanmor, Curas dan Curan),  aksi premanisme, geng motor, dan balap liar serta tempat pemukiman  masyarakat yang rawan kriminalitas.

Didaerah rawan 3C, Petugas langsung memeriksa bawaan pengendera  baik roda 2 dan roda 4.

Petugas juga melakukan pemantauan langsung masyarakat yang melaksanakan sholat tarwih di Mesjid, agar masyarakat dapat khusuk dalam melaksanakan sholat

Ditempat terpisah, Kapolres Madina, AKBP.Arie Sofandi Paloh SH.,SIK sewaktu mengadakan acara Mangopi Jolo dan Jum'at  Curhat di Desa Lumban Dolok, Kecamatan Siabu, beberapa hari sebelum puasa mengatakan Polres Madina akan meningkatkan kegiatan kegiatan Patroli di Wilayah Hukum Polres Madina guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas selama bulan Ramadhan.

Adapun kegiatan yang akan dilakukan kata Kapolres Madina adalah dengan mengadakan kegiatan Patroli baik di siang hari maupun dimalam hari.

Kapolres Madina menjelaskan Sitkamtibmas di wilayah Hukum Polres Madina, kita pastikan akan tetap kondusif, tidak ada gangguan Kamtibmas dan mengajak masyarakat agar sama sama menjaga kamtibmas dilingkungan masing masing.( HPM/ Zakaria)
Komentar

Tampilkan

  • Antisipasi 3C, Polres Madina Gelar Patroli Blue Light.
  • 0

Terkini

Topik Populer