Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Diduga Terjatuh Saat Melangsir Sawit, Edianto Siahaan Tewas Di Dalam Parit Bekoan.

Senin, 06 Maret 2023, 14.09 WIB Last Updated 2023-03-06T07:09:33Z



Asahan | jurnalpost.net

 Warga masyarakat Kecamatan Aek Kuasan digegerkan dengan penemuan Edianto Siahaan (42) Warga Dusun VII, Desa Rawa Sari, Kecamatan Aek Kuasan, Kabupaten Asahan, yang tewas di dalam parit bekoan diduga terjatuh saat melangsir buah kelapa sawit. Minggu (05/03/2023).

Adik korban Amiruddin Siahaan (39) mengatakan, "Pada saat itu kami lagi memanen Sawit milik keluarga, dimana korban menunggu dipinggiran parit bekoan untuk mengumpulkan buah kelapa sawit hasil panenan tersebut.

Setelah beberapa kali melangsir buah kelapa sawit, tiba-tiba saya sudah tidak melihat abang kandungnya saya itu ditempat semula, lalu saya bolak balik memanggil tidak ada sahutan, karena sudah bolak balek dipanggil panggil dan tetap tidak ada sahutan, saya curiga dan teringat kalau riwat kesehatan abang saya itu memiliki penyakit bawaan berupa penyakit Sawan Air. 


Setelah saya ingat penyakit abang kandung saya itu berupa sawan air, saya semakin curiga kalau abang saya itu telah masuk kedalam air parit bekoan itu. Dengan kecurigaan tersebut saya mencari sebatang kayu dan menancap-nancapkannya kedalam air parit bekoan disekitar TKP.

Dan tidak lama saya lakukan tiba-tiba ujung kayu menyentuh tubuh abang saya itu. Merasa yakin bahwa sentuhan kayu tersebut adalah tubuh abang kandung saya, selanjutnya saya turun kedalam air parit dan menemukan abang kandung saya itu didalam bekoan itu.

Selanjutnya, saya pun langsung berteriak meminta tolong dan masyarakat yang mendengar teriakan itu langsung berdatangan kelokasi bekoan.

Kemudian, abang saya itu langsung digotong dari bekoan dan dibawak kerumah untuk disemayamkan,"kata Amiruddin Siahaan.

"Sementara itu Kapolres Asahan Akbp Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Pulau Raja Akp Maralidang Harahap mengatakan, dari hasil pemeriksaan terhaadap saksi dan keluarga korban, dipastikan tidak ditemukan penganiayaan maupun tanda-tanda kekerasan di tubuh korban",  ucapnya.

Tuah Sembiring.
Komentar

Tampilkan

  • Diduga Terjatuh Saat Melangsir Sawit, Edianto Siahaan Tewas Di Dalam Parit Bekoan.
  • 0

Terkini